Rabu, Juli 22, 2009

PEMBINAAN DHARMA WANITA PERSATUAN.

Melanjutkan pembinaan organisasi dan administrasi terhadap seluruh pengurus di tiap SKPD, Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Brebes, Rabu pagi tadi / kemarin kembali memeriksa ketertiban administrasi para pengurus DWP dari 6 SKPD, yaitu DPU, DKK, BAPPEDA, Kantor Lingkungan Hidup, KPPT hingga Bank Puspa Kencana. Pembinaan yang kali ini dipusatkan di Aula Pertemuan BAPPEDA Kabupaten Brebes dipimpin langsung oleh Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Brebes, Ny Hj Alifah Kaspuri Rosyadi.
Di awal pembinaan, Ny Kaspuri berharap bahwa para pengurus DWP dapat mengelola administrasi setiap kegiatan DWP di tempatnya dengan lebih professional ke depannya. Namun, untuk dapat mengelola administrasi secara lebih tepat, keaktifan anggota DWP di tiap SKPD mutlak diperlukan, sebab sebagai sebuah organisasi, DWP selalu berkembang. Menurut Ny Alifah, seringkali ditemukan bahwa administrasi yang dikelola oleh pengurus DWP di satu SKPD masih menggunakan format lama, padahal format baru telah ada.
Untuk itulah, lanjut Ny Alifah, peran Ketua DWP di sebuah SKPD sangat diperlukan untuk menggerakan anggotanya agar lebih aktif mengikuti program kegiatan DWP.
Lebih jauh, Ny Kaspuri menjelaskan bahwa pembinaan ini dibagi menjadi beberapa bidang meliputi bidang sosial budaya, ekonomi, pendidikan, kesekretariatan serta bendahara/ keuangan.
Administrasi kegiatan DWP di 6 SKPD tersebut kemudian diperiksa oleh anggota tim DWP Kabupaten Brebes setiap bidangnya. Dengan harapan agar nantinya anggota serta pengurus DWP lebih berkegiatan yang diikuti dengan tertib administrasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar